Rabu, 23 Mei 2012

KENAPA HARGA EMAS TURUN?

 

perhiasan

Harga emas sekarang ini memang lagi rendah, tadi pagi emas diperdagangkan pada level $1.592 s.d $.1.588 atau sekitar Rp. 477.000,- per gram.

Penurunan emas terbesar pada hari rabu tanggal 16 Mei 2012, dimana harga sampai menyentuh level Rp. 463.000,- per gram.

Turunnya harga emas membawa harpan baru bagi Investor untuk memulai investasi di Emas, tapi penurunan harga emas juga dapat mengurangi aset Investor lama.

Bila kita cermati, Penurunan harga emas kali ini dipicu oleh menguatnya dolar terhadap Euro, serta melemahnya harga minyak dunia.

Yang perlu diperhatikan oleh para Investor adalah penurunan harga emas tidak pernah berlangsung lama, sekitar 1 s.d 2 bulan kemudian akan naik lagi, dan secara jangka panjang emas akan selalu naik.

Semoga Bermanfaat.

Wiryo
Penilai Emas dan Berlian.

 

Perlu alat test berlian???
kunjungi http://full-emas.blogspot.com

 

 

DAPATKAN CARA CERDAS MENGHASILKAN UANG DI FACEBOOK

 

 

 

Selasa, 22 Mei 2012

Uji Kadar Emas dengan Berat Jenis

 

berat jenis

 

Mungkin kita tidak mengira kalau cara uji emas model ini telah ditemukan sejak zaman sebelum masehi, sudah sangat tua bukan???  Ditemukan pertama kali oleh Archimedes dari Syracusa (hidup sekitar 287 SM - 212 SM) seorang ahli Matematika dan fisika berkebangsaan Romawi.

Kisah Penemuan ini adalah :

Pada suatu hari Archimedes dimintai Raja Hieron II untuk menyelidiki apakah mahkota emasnya dicampuri perak atau tidak. Archimedes memikirkan masalah ini dengan sungguh-sungguh. Hingga ia merasa sangat letih dan menceburkan dirinya dalam bak mandi umum penuh dengan air.

Lalu, ia memperhatikan ada air yang tumpah ke lantai dan seketika itu pula ia menemukan jawabannya. Ia bangkit berdiri, dan berlari sepanjang jalan ke rumah dengan telanjang bulat. Setiba di rumah ia berteriak pada istrinya, "Eureka! Eureka!" yang artinya "sudah kutemukan! sudah kutemukan!" Lalu ia membuat hukum Archimedes.

Dengan itu ia membuktikan bahwa mahkota raja dicampuri dengan perak. Tukang yang membuatnya dihukum mati.

Kisah yang penuh Inspirasi dan penemuan yang bermanfaat bagi manusia.

Mungkin kita telah mengetahui waktu sekolah bahwa berat jenis sama dengan berat zat itu dibagi volumenya, coba perhatikan di tabel Sistem Periodik Unsur Unsur disitu terlihat bahwa berat jenis suatu benda berbeda satu dengan yang lainnya.

 

Semoga Bermanfaat

wiryo
Penilai Emas dan Berlian
http://full-emas.blogspot.com
http://galeryemas.wordpress.com

 

Rabu, 02 Mei 2012

Info Buku

446-509-home panduan berlian
   
sapphire rahasiabatupermata_2334

 

 Buku Adalah Jendela Ilmu, Mari kita tambah ilmu Pengetahuan dengan membaca buku. Ilmu akan menjaga kita dimanapun kita berada.

Orang yang banyak ilmunya artinya mempunyai nilai tambah dan nilai tambah tersebut dapat ditukar dengan uang, jika mau kaya carilah ilmu.

 

Yang berminat dengan buku – buku tersebut dapat browshing di Google, tinggal ketik judul buku, Insya Allah akan menemukan penjualnya.

 

Sengaja kami tampilkan buku-buku yang berhubungan dengan Keahlian menaksir, agar lebih fokus untuk meningkatkan keahlian menaksir.

 

 

wiryo